Pada 8 Maret 2017, seorang staf Laboratorium Bioantropologi dan Paleoantropologi, Rusyad Adi Suriyanto, mengadakan kunjungan ke kompleks Museum Manusia Purba Sangiran bersama beberapa staf Center for Religious and Cross-cultural Studies Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada Yogyakarta dan para dosen tamunya, satu di antaranya Whitney A. Baumann, Ph.D., Associate Professor Religious Studies di Florida International University, Miami, Florida, USA. Kunjungan ini merupakan trip on the museum, yang salah satu tujuannya adalah untuk penjajagan, yakni kemungkinan sebagai tempat belajar para mahasiswanya di luar ruang kuliah. Kurikulumnya bisa dikaitkan dengan “evolutionary imagination” alam dan kehidupan terkait dengan perspektif kajian agama dan lintas budaya. Museum yang dikunjungi adalah Museum Manusia Purba Sangiran di Krikilan dan Kluster Dayu, Bukuran dan Manyarejo. Kunjungan ini juga untuk bertemu dengan Kepala Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran untuk menyampaikan maksud tersebut. Pertemuan ini telah terlaksa di Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran, Jl. Sangiran KM 4, Krikilan, Kalijambe, Sragen.
Recent Comments