Internship Mahasiswa Program Pascasarjana Arkeologi Fakultas Ilmu Budaya UGM di Lab. Bio- & Paleoantropologi

Dua mahasiswa Program Pascasarjana Arkeologi Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UGM, yakni Gendro Keling (Keling) dan Muhamad Nofri Fahrozi (Nofri) tengah melaksanakan internship (praktek kerja) di Lab. Bioantropologi dan Paleoantropologi (LBP), Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM. Keling dan Novri merupakan mahasiswa angkatan 2017 dengan minat Arkeologi Murni. Internship di LBP dilaksanakan selama bulan September – Oktober 2018 dengan Dosen Pembimbing Lapangan Rusyad Adi suriyanto, MHum. Kepada kedua mahasiswa tersebut diberikan praktik untuk menangani dan mempelajari koleksi fosil di LBP. Untuk menambah pengetahuan dan skills terkait bidang ilmu arkeologi yang ditekuni, Keling yang merupakan staf pegawai di BALAR Denpasar, Bali dan Nofri, staf BALAR Sumatera Selatan diberikan tugas untuk membantu kegiatan biorepository fosil sub-resen berupa koleksi rangka manusia Gilimanuk. read more