Sabtu, 14 Januari 2023, Museum Paleoantropologi Universitas Gadjah Mada mendapat kunjungan dari Asean Medical Students’ Association Universitas Gadjah Mada. Kunjungan ke Museum Paleoantropologi merupakan bagian dari kegiatan Hosting EXON AMSA – UPH. Panitia yang merupakan para mahasiswa FKKMK UGM membawa mahasiswa kedokteran dari Universitas Pelita Harapan untuk berkeliling komplek Kampus FKKMK UGM di Sekip, Sleman. Tiga orang asisten penelitian Laboratorium Bioantropologi dan Paleoantropologi FKKMK UGM yaitu Ashwin Prayudi, Fidelis Aritona, dan Dismas Rienthar bertugas menjadi pemandu para peserta selama kunjungan di museum.
Arsip:
Recent Comments